Island Creamery, Gading Walk, Mall Kelapa Gading


Sejujurnya, baru belakangan ini saya tau kalau ada tempat yang namanya "Gading Walk" di Mall Kelapa Gading! Hahaha. Padahal saya lumayan sering kesana ._.
Jadi ceritanya saya lagi cari tempat buat "nongkrong cantik" di Gading. Dan tibalah saya di Island Creamery. Kata pacar sih es krim disini enak. Mari kita buktikan *berhubung saya salah satu fans es krim*.

Saat saya pertama kali masuk ke tempat ini, saya disambut oleh para pelayan yang menyapa, "Selamat datang!". Suasana langsung terkesan hangat. Tempatnya tidak terlalu besar dan untungnya hari itu tidak terlalu ramai. Di sebelah kiri terdapat tempat untuk kami memesan makanan minuman, di sebelah kanan adalah tempat duduk (ada sofa dan bangku kayu), dan di bagian ujung tengah, terdapat tempat mewarnai dengan gel untuk anak-anak! Nah ini nih yang unik. Sesungguhnya saya dan teman saya ingin mencoba mewarnai dengan gel itu *maklum masa kecil kurang bahagia*. Tapi untungnya kami masih punya urat malu. Hahahaha. Interior tempat ini dibuat agak "vintage" dengan terdapat banyaknya bingkai-bingkai gambar poster jadul bertemakan es krim.


Kemudian setelah saya duduk, saya diberi list menunya. Berhubung ini adalah cafe yang bertemakan es krim, jadi menu utama yang ditawarkan semua ada es krimnya. Terdapat kue coklat, waffle, pie, dan minuman, yang disajikan bersama es krim tentunya, dimana harga yang ditawarkan dimulai dari Rp 35,000,- sampai Rp 55,000,-. Sedangkan untuk berbagai macam minuman yang tidak disajikan dengan es krim, harga dimulai dari Rp 10,000,- sampai Rp 45,000,-. Ingin makan makanan berat? Tenang, disini terdapat pula makanan berat ala eropa seperti berbagai macam pasta, chicken & chips dengan harga Rp 30,000,- sampai Rp 45,000,-.



Selesai memilih, saya langsung order pesanan saya di tempat pemesanan makanan (jadi self-serving yaaa). Pelayannya tampak begitu ramah. Saya memesan "Mud Pie" dengan harga Rp 39,000,- yang menjadi favorit disini! Pesanan saya langsung disajikan saat itu juga setelah saya membayar. Porsinya? Besar mak..... Yang pasti kalau saya makan sendirian *waktu itu makan bagi 2* akan berhasil membuat perut saya maju beberapa centimeter.


Ga sabar ingin coba kayak apa ini rasa "Mud Pie" yang diagung-agungkan disini. Dan ternyata rasanya......beneran enak :') Asli. Untuk harga segitu dengan porsi dan rasa seperti ini menurut saya sangatlah wajar dan sesuai. Teman saya memesan "Walnut Bronie w/ Ice Cream", dan kembali rasanya juga........enak :') Browniesnya ga seret, enaklah intinya *apalagi saya penggemar coklat*.

KESIMPULAN:
Salah satu tempat nongkrong unik yang menyediakan tempat untuk anak kecil bisa bermain! Ditambah lagi dengan pelayananya yang ramah dan tempatnya yang nyaman, yang bikin betah nongkrong lama. Kualitas rasa? Langsung aja deh cobain sendiri. Porsinya juga ga bikin menyayat hati koq! *sesuai dengan harga maksudnya*. Kalau datang kesini, jangan lupa untuk coba "Mud Pie"-nya!
Wahai penggemar es krim, tempat ini rasanya seperti surga *hiperbola*.

Island Creamery
Gading Walk Unit 31-33 - Kelapa Gading Mall
 +62 21 4587 8234
Sunday to Thursday: 10am to 10pm
Fri, Sat, Eve and Public holiday: 10am to 11pm

http://www.islandcreamery.co.id

Ratings: 
Taste :
Price :
Environment :
Service :
Will I return back? Boong banget kalau bilang ngak!

0 komentar: